Wednesday 23 December 2009

Tes Wawancara Kerja

Apapun jenis pekerjaan tetaplah mulia di hadapan Allah selagi itu adalah sesuatu yang halal, berbeda tatkala itu adalah pekerjaan haram. Pekerjaan nampaknya adalah sebuah impian semua orang terutama kaum Adam. Mengapa ?? hal ini di nilai oleh mereka yang setatusnya kelak adalah sebagai calon pemimpin rumah tangga. Rumah tangga akan bahagia tat'kala kebutuhan keluarga baik jasmani maupun rohani tercukupi. Tetapi bukan berarti harta adalah segalanya. Sekali lagi tidak benar. Tapi taukah kamu bahwa mencari pekerjaan tidaklah segampang membalikan telapak tangan , juga tak' sulit bagaikan menggarami air laut. Maksudku jika memang ada usaha dan do'a pasti semuanya bisa, tidak ada yang tidak mungkin di dunia ini. Yang tidak mungkin hanyalah mereka yang tertidur dalam angan-angan kosong... Hal ini terbukti dengan meningkatnya jumlah pengangguran yang meningkat di Indonesia ini. Ini adalah blog ranah curhat saja, jadi tidak perlu aku menyebutkan angka atau data statistik, yang jelas itu adalah sesuatu yang fenomena di Indonesia. Dan sudah bukan rahasia publik lagi. Faktor banyaknya pengangguran pendidikan karena banyak faktor, diantaranya adalah faktor terbiasa tidak mandiri (selalu disuplai/ dikirim uang oleh orang tua), gengsi dan seterusnya, yang menjadikan banyaknya para "pengangguran intelektual" di Indonesia tercinta ini. Maka jika kamu termasuk orang yang sudah di wisuda selamat datang "pengangguran intelektual"...

Berdasarkan pengalaman teman dan juga penulis. Aku sendiri secara jujur pernah mengalami itu lebih dari dua kali. Aku takut ujub jika disebutkan semuanya, tetapi ini perlu di sharingkan (berbagi pengalaman) kepada kamu-kamu semua, sehingga sejarah tidak terulang dan kamu tidak mengalami apa yang aku alami. Pertama saat aku interview di PT. XL celuler center yang ada di Jl. Mangkubumi Yogyakarta aku berhasil diterima sebagai marketting atau sallesman XL. Itu loh yang biasanya ada di pameran-pameran Mall-Mall yang cakep-cakep dan cantik-cantik itu tetapi karena saat itu aku kuliah di semester dua dan berbenturan dengan jam kuliah, maka aku tidak mengambil kesempatan itu. Sungguh sangat disayangkan teman, namun gimana lagi memang aku belum ditakdirkan bekerja kali. Yang kedua di Radio MQ Fm aku termasuk masuk lima besar dari sekian banyak para pelamar pekerjaan sebagai penyiar MQ saat itu. Tetapi pemilihan selanjutnya diserahkan kepada pendengar MQ Fm dengan cara votting sms pendengar radio MQ, mungkin karena suara aku cadel sehingga aku gagal menjadi penyiar, tapi tidaklah jadi masalah. Saat itu aku hanya bermodal yakin dan nekat saja dan tidak ketinggalan berdo'a tentunya. Tapi taukah kamu, itu semua merupakan pengalaman berharga masuk lima besar saja aku sudah senang. Experience lah yang lebih penting.

Dan dari itu semua aku banyak mengambil sebuah pelajaran baik dari teman-teman maupun aku pribadi bahwa dalam melamar pekerjaan agar kita dapat diterima dari tes terutama tes wawancara yang banyak sekali di takuti oleh orang-orang apalagi mereka yang nervous (gerogian) sangatlah penting. Apapun jenis pekerjaan itu baik kantor, pengajar, penjaga toko, dan sebagainya. Jika ada teman-teman yang sudah banyak memakan garam (berpengalaman) dan melanglang buwana di dalam dunia karier bolehlah berbagi disini, caranya mudah, hanya dengan menuliskan pengalaman kamu di bawah postingan komentar ini. Tepatnya di kotak komentar paling bawah.

Karena tes wawancara sebelum akhirnya kamu diterima bekerja, aku anjurkan untuk membaca artikel ini. Karena dari tes wawancara ini biasabya sangat menentukan nantinya apakah kamu diterima atau tidak bekerja. Catatan penting yang harus diperhatikan jika ingin tes wawancara adalah kamu wajib berpakaian rapi dan sopan, enerjik, prima, disiplin tentunya. Jika tes wawancara dilaksanakan pada jam 8 maka usahakan kamu sudah datang di tempat jam 7.30 sebelumnya. Karena ini juga sangat berpengaruh sekali di dalam nanti kamu diterima atau tidaknya. Kesan pertama sangatlah penting, selanjutnya terserah Anda jika saja kesan pertama kamu buruk bagaimana nanti selanjutnya, itulah kesan umum dan rasional di banyak pikiran orang. Tetapi tidak menjadi alasan bahwa kamu bagus saat kesan pertama saja, usahakan kesan pertama bagus dan selanjutnya semakin bagus. Berikut 21 pertanyaan yang sulit dalam tes interview saat melamar pekerjaan buat kamu. Mungkin di lain waktu aku akan berikan tips dan trik cara melamar pekerjaan buat kamu. Oke, tidak perlu panjang lebar lagi berikut daftar pertanyaan yang sulit dan mengandung jebakan buat kamu yang ingin melamar pekerjaan :

1. Beritahu kami tentang diri Anda ?
Ini adalah pertanyaan menjebak. Mengapa ?? tanpa ditanya sebenarnya orang yang bertanya kepada kamu sudah tahu akan diri kamu yang sebenarnya. Caranya mudah, bukankah sebelumnya mereka sudah membaca curriculum vitae (bio data diri) saat kamu melamar pekerjaan. Sebenarnya ini juga merupakan pertanyaan oppening questions (pertanyaan pembuka) tujuannya adalah agar kamu tidak nervous. Karena sifatnya pertanyaan pembuka maka usahakan kamu menjawabnya singkat saja. Berikan saja jawaban yang mengandung empat point, antara lain :
  • Tahun-tahun terakhir.
  • Pendidikan.
  • Sejarah Kerja jika sudah, jika belum ? katakan saja jujur bahwa kamu belum bekerja sebelumnya. Dan yang terakhir adalah.
  • Pengalaman di dunia karir terakhir kamu.
2. Apa yang Anda ketahui tentang kami ?
Tat' kala pertanyaan ini di ajukan kepada kamu. Usahakan sebelumnya kamu mencari tahu tentang informasi perusahaan yang kamu lamar tersebut sebelumnya. Itu bisa meliputi tentang produk atau pelayanan, pendapatan, reputasi, pandangan masyarakat, target, permasalahan, gaya managemen, orang-orang di dalamnya, sejarah, dan filosofi perusahaan. Berikan saja jawaban bahwa kamu mengerti, paham dan tahu tentang perusahaan yang kamu lamar. Tetapi ingat jangan menunjukan kesan kamu sok tahu artinya karena kamu tahu maka kamu jangan bersifat sombong, karena mimik (ekspresi wajah) kamu akan sangat terlihat tat' kala kamu sombong. Ingat orang sombong tidak akan disenangi dan dibutuhkan oleh siapapun. Maka dari itu usahakan kamu terus rendah hati dalam menjawab pertanyaan ini. Tapi juga jangan di artikan rendah hati dengan minder. Jangan kamu sekali-kali menjawab dengan menyebutkan kelemahan perusahaan yang kamu lamar. Misalnya kamu berkata seperti ini "Oh saya mengerti Anda membuka lowongan pekerjaan ini lantaran perusahaan ini melakukan KKN dan kemudian banyak dari pekerja yang mogok kerja bahkan peralih ke perusahaan lain". Usahakan menjawab yang positifnya saja.

3. Apa yang dapat Anda berikan nanti yang mana orang lain tidak dapat berikan kepada perusahaan ini ?
Sebutkan saja prestasi yang kamu miliki baik di dunia pendidikan maupun di dalam dunia karier. usahakan menjawabnya sesuai dengan perusahaan yang kamu lamar. Misalnya jika yang kamu lamar adalah sebagai penyiar radio, maka prestasi kamu di dalam olah raga misalnya juara satu basket tidak perlu kamu sebutkan. Mengapa ? hal itu tidak penting dan membosankan. Sebutkan saja misalnya kamu pernah memenangkan perlombaan audisi KDI TPI juara 3 tingkat provinsi, karena perusahaan yang kamu lamar berkaitan erat dengan dunia tarik suara bukan olah raga.

4. Apa yang paling menarik menurut Anda dari pekerjaan ini? Dan apa yang paling tidak menarik ?
Sebutkan saja satu sampai empat point yang paling menarik dan juga sebutkan saja satu yang tidak menarik atau dua. Ingat perbandingannya antara yang menarik dan yang tidak menarik harus lebih banyak yang manarik. Misalnya jika yang menarik kamu sebutkan empat point maka yang tidak menarik kamu sebutkan satu saja. Jika saja kamu tidak menyebutkan yang tidak menariknya, maka kamu akan dinilai sebagai orang munafiik.

5. Mengapa kami harus merekrut Anda ?
Sebenarnya pertanyaan ini hampir sama dengan pertanyaan ke empat. Maka sebutkan saja kemampuan-kemampuan kamu yang mampu mendukung perusahaan tersebut.

6. Apa yang Anda cari di dalam pekerjaan ini ?
Pertanyaan ini sebenarnya adalah pertanyaan retoris (tidak memerlukan jawaban) sangat jelas bahwa tidak ditanyakan juga semua orang tahu bahwa bekerja tujuannya tidak lain adalah mencari uang, tetapi tidak selamanya orang bekerja itu hanya untuk mencari uang semata. Ada beberapa orang bekerja lantaran prestasi, gengsi, karya dan sebagainya. Usahakan di dalam menjawab pertanyaan ini kamu tidak terhanyut curhat dan membicarakan dan atau mengeluh tentang keuangan pribadi kamu, karena ini bukan ajang curhat layaknya di blog Mas Dede , jika ini terjadi bisa saja pewawancara bosan.

7. Posisi apa yang Anda inginkan ?
Untuk menjawab pertanyaan ini, usahakan kamu menjawab dengan tujuan semula yang ingin kamu capai. Misalnya jika memang awalnya kamu melamar ingin menjadi penyiar maka apabila ada tawaran untuk menempati posisi lainnya seumpama saja sebagai manager atau teknis hendaknya kamu jawab tegas dan bijaksana bahwa kamu ingin menjadi penyiar saja. Ini pertanyaan yang menjebak tat' kala kamu tidak hati-hati di dalam menjawabnya dan kamu tergiur dengan posisi yang ditawarkan pewawancara, maka pewawancara langsung dapat menilai kamu, bahwa kamu adalah orang yang mudah dipengaruhi dan plin-plan.

8. Berapa lama waktu yang Anda butuhkan untuk memberikan kontribusi berarti bagi kami ?
Berikan saja jawaban yang realistik, Beritahukan saja pewawancara bahwa kamu akan berusaha mengatasi segala tantangan di hari pertama, setidaknya kamu membutuhkan waktu sekitar enam bulan untuk benar-benar mengerti perusahaan dan apa-apa saja yang dibutuhkan perusahaan tersebut.

9. Berapa lama Anda akan bersama kami ?
Beritahukan saja kepada pewawancara bahwa kamu tertarik bekerja dengan perusahaan tesebut dan tertantang untuk mencapai target yang ingin dicapi perusahaan tersebut. Karena untuk menjadi pegawai tetap tidaklah sulit, terkadang ada sebagian perusahaan yang membatasi pekerjaan berdasarkan umur.

10. Dari jawaban yang sudah Anda sampaikan, kami rasa Anda sudah berpengalaman untuk posisi ini. Bagaimana pendapat Anda ?
Ini pertanyaan jebakan juga. Diharapkan kamu untuk tetap rendah hati, karena biasanya secara normal orang suka jika dipuji dan dikhawatirkan terlena dalam sifat kesombongan. Perlu diingat lagi bahwa sifat sombong tidak disukai orang dan tidak akan pernah disenangi oleh orang. Namun, kamu tetap harus percaya diri dengan kemampuan yang kamu miliki. Cara terbaik dan bijaksana di dalam menjawab pertayaan tersebut adalah bahwa kamu butuh mengenal perusahaan lebih jauh sebelum dapat dengan efisien bekerja di tingkat yang lebih tinggi.

11. Kenapa Anda meninggalkan pekerjaan Anda yang sebelumnya ?
Kamu sebaiknya menjawab pertanyaan ini dengan jujur namun singkat dan jelas termasuk jika hal tersebut karena kamu di PHK. Namun yang perlu diperhatikan, kamu sebaiknya jangan menyebutkan konflik pribadi. Perlu kamu perhitungkan bahwa pewawancara mungkin akan bertanya banyak soal masalah ini, jangan sampai kamu terbawa emosi dan larut di dalamnya.

12. Apa yang Anda rasakan ketika harus meninggalkan pekerjaan Anda ?
Beritahukan saja kepada pewawancara bahwa kamu merasa khawatir namun jangan terkesan panik. Katakan saja bahwa kamu siap menerima segala resiko demi mendapatkan pekerjaan yang cocok untuk kamu selanjutnya. Jangan menunjukan bahwa kamu lebih mementingkan kestabilan keuangan.

13. Pada pekerjaan Anda sebelumnya, apa yang berkenan dengan Anda? Dan apa yang tidak berkenan ?
Berhati-hatilah dalam menjawab pertanyaan ini dan kemukakan saja hal-hal positif. Jelaskan saja lebih banyak hal yang kamu sukai daripada yang kamu tidak sukai. Jangan menyebutkan masalah pribadi kamu. Jika kamu membuat keterangan pekerjaan sebelumnya terkesan buruk, pewawancara akan bertanya-tanya mengapa hal tersebut terjadi. Hal ini jelas dapat mengurangi citra diri kamu.

14. Apa pendapat Anda tentang bos Anda sebelumnya ?
Ini juga pertanyaan yang harus kamu jawab dengan hati-hati. Sebisa mungkin jawablah pertanyaan ini dengan positif karena calon bos kamu akan merasa nyaman. Apabila kamu menjawabnya dengan lebih banyak membicarakan kejelekannya maka pewawancara dapat memastikan kelak jika kamu sudah tidak bekerja di perusahannya dan saat melamar pekerjaan baru tentu dapat dipastikan kamu akan membicarakan kejelekan bos kamu yang terdahulu sama dengan apa yang kamu lakukan saat ini.

15. Mengapa Anda tidak mendapatkan pekerjaan yang lebih baik di usia Anda ?
Lagi-lagi ini bisa menjadi pertanyaan jebakan. Beritahukan saja pewawancara bahwa inilah alasan Anda mencari lowongan pekerjaan di perusahaan tersebut. Jangan bersikap emosi.

16. Berapa gaji yang Anda minta ?
Ini pertanyaan yang mengiurkan, namun pastikan kamu tidak menyebutkan angka kisaran yang kamu tidak ketahui dan yakin merupakan gaji yang pantas. Sebaiknya sebelumnya kamu bertanya tentang gaji pada orang-orang yang sudah bekerja dan pengalaman pada jenis pekerjaan yang sama. Atau juga bisa bertanya langsung kepada pewawancara berapa kisaran pada pekerjaan sejenis, namun ini tidak sopan. Hati-hatilah jika kamu menyebutkan angka, contoh jika awal dari tes wawancara ini kamu menyebutkan gaji operator warnet Rp 300.000 per bulan maka hal ini akan dicatat oleh pihak yang memiliki warnet dan ditetapkan sebagai gaji pokok kamu perbulannya padahal gaji setandar yang ada adalah Rp 500.000 ribu misalnya maka dapat dipastikan kamu mengalami kerugian senilai Rp 200.000 maka hati-hatilah, tetapi hal ini jarang terjadi. Jika pertanyaan ini di ajukan di awal wawancara, sebaiknya kamu mengelaknya dengan mengatakan kamu ingin tahu seberapa banyak tanggung jawab yang akan kamu pegang di perusahaan tersebut. Sehingga ada kesesuain antara tanggungjawab yang kamu kerjakan dengan hasil yang kamu peroleh. Tekankan bahwa kamu lebih mementingkan pekerjaannya namun jangan menjual murah pekerjaan kamu.

17. Bagaimana jika hasil yang Anda terima nanti (gaji) di bawah UMR ?
Pertanyaan ini biasanya muncul setelah pertanyaan nomor enam belas. Usahakan kamu jangan bertanya kepada pewawancara apa dari pengertian UMR agar kamu ga' terlihat O-on... Cari referensi, baca koran, atau browsing di internet berapa UMR yang sudah ditetapkan pemerintah. Perlu kamu ketahui bahwa UMR adalah kepanjangan dari Upah Minimum Regional yang sudah ditetapkan pemerintah. Jadi setiap pegawai sudah ditetapkan setandarisasi UMR oleh pemerintah.

18. Apa target jangka panjang Anda ?
Untuk menjawab pertanyaan ini, kamu lagi-lagi diharuskan meneliti perusahaan tersebut dan mengetahui rencana dan atau target mereka, lalu memberikan jawaban yang sesuai dengan milik perusahaan tersebut.

19. Seberapa sukses yang Anda rasa telah capai ?
Berikan jawaban yang positif dan percaya diri, namun jangan memberikan jawaban yang berlebihan dan sombong. Jangan membuat pewawancara merasa Anda seorang yang suka membesar-besarkan sesuatu.

20. Apakah Anda seorang yang jujur dan disiplin ?
Jawablah pertanyaan ini dengan rendah hati dan tidak sombong. Katakan kepada pewawancara bahwa tindakan lebih penting dari pada hanya sekedar dengan ucapan. Sebaiknya saat tes wawancara kamu datang lebih awal, karena ini akan memberi kesan bahwa kamu seorang yang disiplin, ulet dan serius ingin bekerja. Jangan berikan peluang sedikitpun kepada orang lain untuk memiliki peluang ini. Perlu di ingat kejujuran dan kedisiplinan sangatlah penting didalam bekerja hal ini bukan berarti juga mengesampingkan kemampuan yang kamu miliki.

21. Siapakah pemilik blog ini ?
Tinggal kamu jawab aja pemilik blog ini ada pada profil pertanyaan yang terakhir tidak termasuk dan tidak akan ditanyakan kalee..... So, selamat bekerja jangan lupa syukurannya saya tunggu.

1 comment:

Terimakasih yah udah ngunjungi blogku ini. Maaf banget, komentar yang isinya iklan, link hidup, sara, pornografi dan spam bakalan aku hapus!


Social Media

Facebook Twitter Instagram YouTube Google+ e-Mail

Karya Buku





Viva Blog

Komunitas Blogger

Indoblognet
BloggerCrony Community


Komunitas ISB

Blogger Reporter Indonesia

Populer Post

Blog Archive

Labels

Arsip Blog