Friday 7 December 2018

Liburan Jadi Asyik dan Seru Karena Ada TRAC

SEBENTAR lagi akhir tahun atau tahun baru nih guys. So pastinya, di antara kalian udah ada yang punya rencana nih pengen jalan atau liburan ke mana. Ya-kan. Kalo menurutku, nggak usah jauh-jauh deh liburan di luar negeri. Di Indonesia juga nggak kalah seru dan menariknya lho. Misalnya kayak di Labuan Bajo, Bali, dan beberapa tempat destinasi wisata Indonesia lainnya.

Kebetulan, beberapa hari yang lalu akutuh datang ke acara blogger gathering yang diadakan sama Kompas dan TRAC. Dimana TRAC masih satu group dengan Astra. Buat kamu yang belum tau apa itu TRAC, adalah layanan sewa kendaraan berbasis internet dan aplikasi (apps) baik untuk perorangan atau perusahaan. Bisa dalam jangka panjang atau pun juga jangka pendek. Layanan penyewaannya meliputi bus, motor, sekaligus bisa sama driver-nya kalo diperlukan. Paket lengkap pokoknya.

(Booth Photo di Blogger Gathering TRAC)

Di acara itu juga aku ngerasa beruntung bisa ketemu sama travel blogger Febrian. Ia pun berbagi pengalaman kepada kita semua. Dulunya dia adalah seorang penyanyi. Passion-nya yang suka jalan-jalan dan menuliskannya di jurnal harian online atau blog membuat Febrian akhirnya mantap melangkahkan diri menjadi travel blogger.

Kisahnya di mulai dari kota gudeg atau Jogja. Alasan Febrian memilih kota Jogja karena di sana biaya hidup lebih murah dari kota Jakarta. Hingga akhirnya berpindah-pindah kota (nomaden) dengan cara menginap di rumah teman-temannya. Tak terasa, selama satu tahun perjalanannya itu menuliskan banyak kisah perjalanannya di blog sampai akhirnya dirinya diminta menjadi host Jurnal Indonesia Kaya dan di televisi swasta. Dari situlah sesungguhnya perjalanan Febrian dimulai.

Intinya, apapun itu, kata Febrian kalo dijalankan dengan senang sepenuh hati (passion) dan total pasti akan ada hasilnya. Sangat menyenangkan mengerjakan sesuatu yang kita sukai dan dibayar. Kalo kata orang sih, hobby yang dibayar. Apa nggak enak tuh? Enak banget dong pastinya.

(Para Narasumber Blogger Gathering TRAC)

Selain ada Febrian juga ada Sri Anindiati Nursastri editor Kompas.com travel. Menurutnya, liburan tahun baru itu harus dipersiapkan dengan matang segala sesuatunya termasuk soal budgeting. Sebab biasanya, setiap liburan tahun baru segala sesuatunya biasanya naik. Iya, juga sih. Bener-bener aku setuju. Soal budget yang utama. Kalo budget lancar semua pasti lancar. Haha :)

Ada juga dari pihak TRAC Luthfi selaku TRAC Bus Services Branch Manager dan satu lagi Riyadi selaku TRAC Rental Deputy COO. Uniknya, berseberangan dengan apa yang disampaikan oleh Anindiati Nursastri kalo akhir tahun biasanya apa-apa naik di TRAC justru sebaliknya banyak kasih bonus dan promo khusus.

Misalnya, sewa dua hari bonus satu hari. Sewa empat hari bonus dua hari, dan sewa enam hari bonus tiga hari. Untuk jenis atau unit mobil ada merk Avanza dan Toyota Inova. Dimulai dari harga yang termurah 1.100K sampai dengan 4.6200K. Tertarik, buruan booking.

(Suasana Blogger Gathering TRAC)

Ada sesuatu yang beda juga di acara blogger gathering kali ini. Untuk quiz-nya lebih gokil sih kalo menurutku. Ada teka-teki silang offline dan online. Jadi nggak monoton jawab pertanyaan atau doorprize aja. Selain itu juga ada Instagram photo competition. Ngomongin soal Instagram photo competition, panitia udah menyiapkan booth foto 180 derajat yang bisa bergerak gitu lengkap sama propertinya. Dan semua juara atau meraka yang bisa nebak jawaban teka-teki baik offline maupun online bisa bawa pulang hadiah.

Udah dulu yah untuk postingan kali ini. Semoga postingan ini bermanfaat. Terutama buat kalian yang pengen atau lagi merencanakan liburan tapi bingung untuk sewa kendaraan roda empat di lokasi liburan nati bagaimana, bisa banget pake TRAC. Caranya langsung aja instal aplikasi atau lakukan pemesanan via online di situs mereka. Akhir kata, salam blogger! ● Dede Ariyanto

0 comments:

Social Media

Facebook Twitter Instagram YouTube Google+ e-Mail

Karya Buku





Viva Blog

Komunitas Blogger

Indoblognet
BloggerCrony Community


Komunitas ISB

Blogger Reporter Indonesia

Populer Post

Blog Archive

Labels

Arsip Blog