Sunday 24 July 2016

Jalan-Jalan ke Bali Bareng WebTVAsia dan IBN

PULAU Dewata atau Bali diakui secara jujur memang lebih terkenal daripada Indonesia di kalangan wisatawan atau turis mancanegara. Padahal, Bali adalah bagian dari Indonesia. Bahkan, ada turis yang tidak tau di mana Indonesia itu berada, loh. Mereka justru lebih mengenal Bali daripada Indonesia itu sendiri. Ironi memang. Tapi begitu kenyataannya.

Bali menjadi pulau terindah di Indonesia dan selalu menjadi tujuan berwisata baik wisatawan domestik dan mancanegara. Banyak alasan orang pergi ke Bali. Baik karena keindahan pulau dan pantainya. Bali juga dikenal dengan keramahan penduduknya. Selain itu, Bali itu pulau yang damai.

Jannine Parawie Weigel penyanyi juga YouTuber terkenal asal Filipina

Aku pribadi sejujurnya sudah lama ingin menginjakkan kaki di Bali. Tapi entah mengapa, dari dulu belum kesampaian. Bukan, bukan karena faktor uang atau materi. Mungkin lebih karena belum jodoh kali, yah. Tetep ngeles

Sampai suatu hari, aku dapat notifikasi Facebook, ada teman yang men-tag aku untuk ikutan pergi ke Bali dari idblognetwork atau IBN. Dengan semangat 45, aku coba mendaftar di link tersebut dan mengisi semua kolom pendaftaran secara online yang sudah disediakan.

Dan alhamdulillah, selang beberapa minggu kemudian aku terpilih dari sepuluh YouTuber yang berangkat ke Bali. Total ada sembilan karena satu dari Jogja gagal berangkat lantaran kehabisan tiket pesawat. Dari Jakarta sendiri ada lima orang yang berangkat: aku, Hazmi Fitriyasa, Irwan Kusuma, Hanni Handayani, Hanif dan Ridwan Hannif Rahmadi.

Kita ke Bali lebih panjang dari informasi sebelumnya. Yakni empat hari tiga malam. Mulai dari tanggal 14 sampai 17 Juli 2016.

#HARI KE-SATU
Seusai shalat subuh segera aku dan bergegas pergi ke Bandara Soekarno Hatta, Jakarta. Karena masih pagi, untung ada Grab Car yang mengantarku dari Tambora ke Bandara karena pesawat flight menurut jadwal pukul 7.45 WIB dan sampai bandara Bali Ngurah Rai pukul 10.45 WITA. Benar-benar saat itu Grab Car menolong karena jauh juga kalau manggil Taxi.

Perjalanan dari Jakarta-Bali kurang lebih memakan waktu tempuh dengan pesawat 1.30 menit menggunakan penerbangan Garuda Indonesia. Sementara waktu Bali 60 menit atau 1 jam lebih cepat dari Jakarta. Sesampainya di Bandara, kita sudah ada yang menjemput panitia dari WebTVAsia. Mereka mengenakkan kaos dan mengangkat poster WebTVAsia dengan kedua tangannya, sehingga kami berlima mudah mengenalinya.

Kemudian rombongan menuju hotel Paragon Bali untuk beristirahat. Di hotel, kami dibagi perkamar. Masing-masing kamar dua orang. Kebetulan aku bareng kawan blogger Syaifullah dari Makasar. Orangnya lucu dan kocak habis. Mas Ipul atau daeng Ipulah yang selalu ngelawak di kala ngobrol atau bersantai di lobby hotel bareng teman-teman lainnya. Rupanya mas Ipul tak seseram ekspektasiku saat pertama bertemu. Ha ha ha maaf bang Ipul.

Sebelum ke kamar hotel, untuk mandi, istirahat atau tidur, kami makan dan menikmati welcome drink hotel terlebih dahulu di lobby hotel Paragon. Segelas jus jeruk segar mampu menyegarkan tenggorokanku yang sedari tadi sudah haus. Panitia kemudian mempersilahkan teman-teman untuk pesan apapun yang diinginkan. Bebas.

"Kalian mau pesan makan atau minum apa aja bebas, yah. Termasuk semua fasilitas di hotel khusus hari ini aja. Karena hari ini kami berikan open bill untuk semua tamu." Waw! Gimana mata gak berbinar-binar, coba? Open bill, Bro! Kita bebas menikmati semua fasilitas hotel semua secara gratis. Tapi, ya, khusus pada hari ini aja. Misalnya, kalian bisa pijat refleksi yang rate card harganya mencapai 800K, pada hari itu free. Pesan makanan atau minuman yang harganya mahal juga free. Pokoknya semua serba free.

Kalau aku sih pesen jus melon water alias jus semangka yang suegernya gak ketulungan rek. Sama ayam betutu khas hotel Paragon Bali. Over all rasanya guri-guri nyoy alias sedap dan makyus.

Jus semangka dan ayam Bali Betutu

Seusai shalat magrib, aku sudah siap makan malam. Untung udah bobok syantik sebelumnya hi hi hi, jadi badan dan pikiran benar-benar fresh to dinner. Kami romongan bersiap-siap makan malam di pinggir pantai menggunakan bus kecil yang disediakan hotel. Lokasi makan malam ada di Jimbaran beach. Kata orang, ke Bali kalau belum ke pantainya berarti belum ke Bali. Aku sudah ke pantai Bali, berarti udah syah ke Bali, yah.

Cuaca sangat mendukung cerah dan sedikit mendung, tapi masih bisa melihat bintang di langit. Pantai sudah ramai dengan tamu undangan Viral Fest Asia 2016. Suasana begitu romantis karena kita makan di pinggir pantai hanya dengan penerangan lampu minyak saja. Semilir angin pantai menambah suasana semakin segar. Untungnya tidak terasa dingin. Sebaliknya, segar. Jauh dengan udara Jakarta yang sudah tercemar. Tidak jauh dari tempat duduk kami, ada seniman musik yang mengingatkanku dengan kota Jogja. Lengkap sudah makan malam kita saat itu. Karena makan malam di pinggir pantai tentu menu makan malam semuanya adalah seafood. Dan untungnya aku suka seafood.

#HARI KE-DUA
Setelah mandi dengan air hangat dan sarapan di hotel. Kita semua kemudian berkumpul dan siap di lobby hotel untuk pergi ke Golden Tulip Bay View Hotel and Convention Bali pukul 08.00 WITA.

Seperti biasa, menggunakan transportasi bus mini yang sudah disediakan hotel untuk menghadiri forum. Forum sejenis seminar gitulah. Tempatnya ada di ballroom. Di sana juga sudah berkumpul YouTubers keren dunia. Kurang lebih ada 300 orang YouTubers yang diundang. Masing-masing dari 12 negara. Ada dari Indonesia, Malaysia, Jepang, India, Vietnam, Singapura, Hongkong, China, Thailand, Taipei, dan Filipina.

Disambut ramah memasuki pintu masuk GWK Bali saat gala dinner

Aku juga ketemu dengan YouTuber Jannine Parawie Weigel dari Thailand dan sempat berfoto selfie bareng dengan dia. Selain parasnya yang cantik dia juga punya suara yang bagus, loh. Kalau gak percaya coba aja buka channel YouTube-nya.

Dari tadi aku ngomong WebTVAsia, apa sih sebenarnya WebTVAsia itu? WebTvAsia itu, salah satu Multi Chanel Network (MCN) terbesar di Asia. Udah banyak sekali produk content dari WebTVAsia yang sukses di YouTube. Misalnya, Little Apple yang sudah memiliki jutaan viewers. Untuk lebih lengkapnya kamu bisa buka www.webtvasia.com

Keuntungannya jika gabung dengan WebTVAsia, channel dan content kita diurusin sama WebTvAsia, kita juga bisa menggunakan property yang ada di Office WebTvAsia sepuasanya. Kalau channel yang kita buat sukses viewers-nya, kita bakalan dapat banyak iklan dan tentunya kita bakal banyak dapat uang Bro dan bisa berkolaborasi dengan YouTubers terkenal dari Asia.

Acara forum diskusi ini lumayan panjang juga dari pagi sampai sore pukul 3.30 WITA. Menghadirkan narasumber terkenal termasuk CEO group WebTVAsia, Mr. Fred Chong. Seusai acara rombongan balik lagi ke hotel Paragon untuk istirahat dan persiapan gala dinner di Garuda Wisnu Kencana (GWK) Bali.

Suasana di GWK Bali saat Gala Dinner

Gala dinner ini dress code-nya harus formal. Kalau bisa pakai jas. Untung aku ada jas. Di gala dinner ini juga ada red carpet. Aduh berasa jadi artis aja. Beberapa orang penting dan tamu undangan ikut hadir, termasuk Menteri Pariwisata (Menpar) Arief Yahya.

Bisa dibilang gala dinner ini puncak sebelum puncak acara malam esok harinya. Kita duduk sesuai meja dan kursi yang sudah disiapkan dengan menu yang sudah disiapkan pula. Meskipun tamu undangan ramai, tapi suasana gala dinner ini tertib dan rapi. Sembari menikmati hidangan di atas meja, kita juga dihibur dengan perform artis dan YouTubers terkenal dunia, salah satunya Jannine Parawie Weigel dari Thailand. Kemudian kita pulang ke hotel dengan perut kenyang dan hati senang.

#HARI KE-TIGA
Hari ketiga lebih free and easy aja, sih. Banyak waktu luang bisa buat jalan-jalan di luar agenda atau jadwal sampai jam 16.00 WITA. Kalau aku milih di kamar hotel aja puas puasin tidur buat persiapan malam puncak acara Viral Fest Asia 2016 party and concert music malamnya nanti sampai jam dua pagi.

Siang menjelang sore sebelum concert music, me time dulu depan laptop di atas kasur jemur samping kolam renang hotel Paragon. Tiba-tiba Ikbal datang dan ngajak renang bareng. Yaudah jadi turun ikutan renang juga sampe sore.

Me Time sambil berjemur samping kolam renang Paragon Hotel

Puas setelah berenang, kemudian aku balik ke kamar dan persiapan untuk puncak acara Viral Fest Asia 2016 di GWK. Semua harus kumpul kembali ke lobby hotel pukul 16.30 WITA.

Malam harinya, dari jam 18.00 sampai pukul 02.00 WITA adalah puncak acaranya. Bertempat di GWK, tempat yang sama dengan gala dinner malam sebelumnya, diadakan concert music dengan penyanyi dan artis musik negara-negara yang ada di Asia antara lain: Bie The Ska Thailand, Noh Salleh Malaysia, Noir Japan, Miu Le Vietnam, Kelly Poon Singapura, JW Hongkong, Chi Pu Vietnam, Jane Huang Chinese Taipei, Asian HOT Angels, Joyce Chu Malaysia, Badshah India, HyunA Korea, Noir dan sederetan artis musik papan atas lainnya. Kurang lebih ada 27 artis musik. Sementara untuk perwakilan dari Indonesia ada, Young Lex, Shojo Complex Indonesia, DJ Yasmin, Papinka, dan Al Ghazali.

Concert Music Viral Fest Asia 2016

Itulah yang menjadi alasan mengapa concert music akbar kali pertama diadakan di Bali ini disebut dengan Viral Fest Asia 2016 dengan mengusung tema "Everybody's Going Viral," karena setiap penggemar dari masing-masing artis musik tersebut tumpah dalam satu tempat.

Khusus acara puncak concert music pada malam harinya ini dibuka juga untuk umum, tidak hanya tamu undangan. Harga tiket masuknya cukup murah, hanya Rp 50.000 saja. Selesai acara diakhiri dan ditandai dengan kemeriahan kembang api.

#HARI KE-EMPAT
Hari ke empat ini kita benar-benar bebas. Tidak ada jadwal atau agenda sama sekali. Mau jalan-jalan ke mana pun silakan. Yang penting jam 12.00 siang semua harus sudah check out dari Bali Paragon Resort Hotel.

Sementara penerbangan pesawat masih lama, jam 21.40 WITA. Yasudah, semua barang, tas dan koper kita titipkan saja ke resepsionis hotel. Aku, Hanni dan Irwan memilih jalan jalan ke pabrik kopi dekat hotel. Sementara mas Hazmi dan Hannif ke KFC.

Tak terasa waktu sudah petang, kita pun segera balik ke hotel untuk pergi ke bandara Ngurah Rai. Lima orang rombongan dari Jakarta akhirnya tiba di bandara Ngurah Rai diantar menggunakan mobil yang sudah disediakan panitia.

Alhamdulillah, rombongan lima orang dari Jakarta sampai juga dengan selamat sampai tujuan bandara Soekarno Hatta pukul 22.40 WIB. Terimakasih WebTVAsia terimakasih ID Blog Network. Salam blogger. ● Dede Ariyanto

6 comments:

  1. Ah bali selalu bikin kangen, jadi pengen kesana hahaha
    Btw mana foto2 berenang pake kancut nya hahaha #Kabur

    ReplyDelete
  2. Buah dari nge-Vlog akhirnya ke Bali
    selamat mas Dede
    sukses selalu

    ReplyDelete
  3. mas dede keren.. dari vlog udah samooe ke bali aja... :)

    ReplyDelete
  4. Wah keren Mas Dede bisa bertemu pemain YouTube dr berbagai belahan dunia di Bali :D
    Selamat yaaa

    ReplyDelete
  5. Keren mas bs diundang ke viral fest asia 2016

    ReplyDelete

Terimakasih yah udah ngunjungi blogku ini. Maaf banget, komentar yang isinya iklan, link hidup, sara, pornografi dan spam bakalan aku hapus!


Social Media

Facebook Twitter Instagram YouTube Google+ e-Mail

Karya Buku





Viva Blog

Komunitas Blogger

Indoblognet
BloggerCrony Community


Komunitas ISB

Blogger Reporter Indonesia

Populer Post

Blog Archive

Labels

Arsip Blog